Saturday, September 5, 2009

Unpolite Patient

Jadi begini ceritanya, td ada pasien yang bener2 ga sopan. Hari ini saya bertugas di BP umum di Puskesmas Kelurahan, di situ seperti BP umum di puskesmas lainnya, ada pengobatan dan pengecekan untuk membuat surat sehat.

Tadi ada seorang pasien berusia 42 tahun yang ingin membuat Surat Keterangan Sehat untuk melamar pekerjaan. Pasien tersebut dengan TB : 172 cm, BB : 101 kg, kalau diitung2, secara BMI dia obesitas. Yang jadi masalah ialah tekanan darah nya = 140/100 mmHg. Puskesmas tidak bisa mengeluarkan Surat Keterangan Sehat untuk tekanan darah sistol 140 mmHg. SOP nya, Standard Operation Procedure, pasien tersebut diberikan obat terlebih dahulu.

Saya pun menanyakan obat apa yang biasa diminum. Dia pun menjawab beberapa merk paten obat hipertensi yang menurut saya cukup bonafit. Saya pun enggan memberikan obat puskesmas dimana yang tersedia hanya Captopril, Nifedipin, HCT, dan obat generik lainnya.

Pasien tersebut memastikan : "Jadi saya bisa dapat suratnya tidak?"

Saya pun meng-tidakkan.

Dia lalu berkata dengan nada sinis setengah menyuruh "Dikordinasikan ke depan, saya mau uangnya balik" kemudian keluar tanpa berkata2 lagi sambil membuka pintu dengan kasar.

Yah, menurut saya, bapak tersebut sudah ke beberapa tempat untuk meminta surat keterangan sehat, tapi tidak mendapatkan karena tekanan darahnya tinggi. Saya pun pasti akan frustasi jika mencari pekerjaan di usia 42 tahun dan belum bisa mendapatkan Surat Keterangan Sehat.

2 comments:

Andri Journal said...

Pasiennya itu tekanan darahnya tinggi bisa jadi karena frustasi jal. Siapa tahu nanti kalo kamu kasih surat keterangan sehat tekanan darahnya turun sendiri. :D

ijal said...

hehehe... bisa aja mas..

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...